Home » , » Tantang Petahana, PKS Brebes Calonkan Suswono

Tantang Petahana, PKS Brebes Calonkan Suswono

 
Pak Suswono sedang memberikan taujih kader PKS Brebes di Bumiayu


BREBES - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Brebes tak main-main mencalonkan Mantan Menteri Pertanian Suswono. Tak tanggung-tanggung, PKS menyebut Suswono akan dicalonkan sebagai calon bupati (cabup) di Pilkada Serentak II Februari 2017 mendatang.

Pengurus DPD PKS Kabupaten Brebes beralasan kapasitas dan kapabilitas Mantan Mentan di era SBY itu tak perlu diragukan lagi. "Kami tidak hanya komunikasi ke partai-partai, tapi jugan silaturrahmi ke masyarakat di Kabupaten Brebes. Responnya baik,” tandas Ketua DPD PKS Brebes, Abdullah Syafaat.

Ditambahkan Syafaat, intinya masyarakat membutuhkan figur pemimpin yang bisa lebih memaksimalkan lagi potensi daerah yang belum tergali. “Mayoritas yang kami datangi juga menilai Pak Suswono adalah figur yang meyakinkan."

Menurutnya, target kursi bupati atau G1 untuk Suswono sebagai harga yang realistis. Mengingat track record dan pengalamannya menjadi anggota DPR RI Dapil Jateng IX hingga Mentan.

"Saya pikir itu tidak muluk, karena banyak tokoh masyarakat yang juga menghendaki beliau menjadi cabup daripada cawabup. Tapi kami memang sedang penjajakan dengan partai lain, tujuannya adalah bagaimana agar potensi pembangunan di Brebes kedepan bisa lebih baik lagi," tandasnya.

Ketua DPW PKS Jateng Abdul Fikri Fakih yang datang kesempatan tersebut mengingatkan bahwa PKS di Brebes bukan kali partai gurem. Dengan simpatisan yang riil dan militan, perkembangannya sangat baik tahun demi tahun. Bahkan, saat ini menjadi salah satu unsur pimpinan di DPRD Brebes.

"Artinya sudah sepantasnya mengusung cabup, ini juga menjawab panggilan masyarakat dan kebutuhan bagi Brebes. Pak Suswono kalibernya sudah nasional memiliki link dan track record yang diakui," katanya.

Terkait dengan kans Suswono untuk ikut Pilkada, anggota DPR RI ini menyerahkan kepada dinamikan yang berkembang. Sebab, menurutnya, kunci dalam mengusung kandidat itu akan bermuara pada aspek capability dan acceppability figur.

Sementara itu, Sekretaris DPD PKS Brebes, Mizan Mansur mengatakan, selain melakukan konsolidasi politik, rakor yang diikuti oleh 17 DPC itu juga menyampaikan sosialisasi program Rumah Keluarga Indonesia yang bertujuan berkhidmat untuk rakyat.

"RKI nanti sampai kecamatan melayani konsultasi keluarga, parenting. Tahun ini ditargetkan dengan mobil layanan sosial 3 unit. Rakorda ini untuk menyamakan persepi dan frekuensi agar program sampai dirasakan ke bawah," ujarnya
Sumber : Radar Tegal
Share this article :
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template | PKS PIYUNGAN
Copyright © 2011. DPD PKS KAB. BREBES - All Rights Reserved